HP Xiaomi Fastboot, Begini Cara Mengatasinya

Mode fastboot yang tidak sengaja aktif pada HP Xiaomi terkadang membuat penggunanya panik. Pasalnya, saat memasuki mode ini tampilan layar hanya menampilkan logo Xiaomi dan tidak bisa dioperasikan. Untuk mengatasinya, simak cara mengatasi HP xiaomi fastboot berikut ini.

Solusi Atasi HP Xiaomi Fastboot

  1. Tekan Tombol Power dan Volume Bersamaan

Cara mengatasi HP xiaomi fastboot yang pertama adalah menekan tombol power dan volume di HP xiaomi kamu secara bersamaan. Caranya adalah dengan menekan tombol power dan volume secara bersamaan saat HP masuk mode fastboot, kemudian tahan kedua tombol tersebut hingga HP memuat ulang atau restart.

Setelah restart, nantinya akan muncul logo MI. Saat logo muncul, barulah lepas kedua tombol tadi. Kemudian, HP akan memasuki proses memuat dan tunggulah hingga proses selesai. Setelah proses tersebut selesai, HP xiaomi sudah bisa kembali digunakan seperti semula.

  1. Menahan Tombol Power

Cara ini hampir sama dengan cara sebelumnya. Perbedaannya, hanya satu tombol yang digunakan yaitu tombol power. Caranya, tahan tombol power selama 8 hingga 10 detik sampai HP mati, setelahnya HP akan otomatis melakukan reboot. Setelah HP aktif kembali, fastboot telah hilang sehingga dapat digunakan kembali.

2 cara mengatasi HP xiaomi fastboot di atas dapat kamu coba sendiri saat kamu mengalami hal serupa. Cara ini sangat mudah karena tidak memerlukan aplikasi tambahan dan tidak memiliki resiko. Setelah mengetahui cara ini, kamu tidak perlu khawatir lagi saat HP masuk ke mode fastboot, ya!