Penting Diketahui, Lautan Punya Ikan Paus Pembunuh

Hampir semua orang tentunya senang untuk berlibur ke pantai. Anda bisa menikmati panorama alam serta berenang di tepian atau menyelam di tengah lautan (diving).

Namun, sebelum menyelam, Anda harus mengetahui beberapa jenis hewan berbahaya yang ada di lautan. Salah satu yang cukup berbahaya adalah ikan paus pembunuh. Anda harus mengetahui banyak hal tentang ikan paus pembunuh.

Orca atau Seguni

Orca atau Seguni adalah hewan laut yang biasa disebut ikan paus pembunuh. Mamalia air bergigi ini cukup berbahaya di lautan. Ia memiliki kecepatan berenang hingga 56 km per jam, berat hingga 4 ton dan panjang tubuh dapat mencapai 8 meter.

Makanan Ikan Paus Pembunuh

Ikan paus pembunuh dapat memakan berbagai macam mangsa, seperti ikan yang berukuran lebih kecil, lumba-lumba, anjing laut, burung laut, cumi-cumi, lobster, dan lainnya.

Ikan ini tidak memakan manusia. Hingga saat ini tidak pernah ada catatan ikan paus pembunuh yang memakan manusia. Hal ini dikarenakan manusia bukan bagian dari jenis makanannya.

Habitat Ikan Paus Pembunuh

Habitat hewan satu ini adalah di seluruh samudra yang ada. Ikan paus pembunuh juga dapat hidup di lautan yang dingin atau panas. Ikan ini juga mudah beradaptasi dengan iklim lautan.