Jenis Pohon Mangga Unggul Yang Layak Dibudidayakan

Varietas unggul dari pohon mangga sudah banyak ditemukan di sekitar. Sebagian termasuk varietas lokal. Sementara sisanya berasal dari luar negeri.

Jika Anda ingin membudidayakannya, kami sarankan untuk memilih varietas unggul yang berasal dari tanah air. Alasannya, pohonnya lebih mudah beradaptasi pada lahan dengan baik.

Sederhananya, pohonnya dapat tumbuh subur. Sementara itu, pohonnya lebih tahan dengan penyakit. Bahkan, mampu menghasilkan buah secara melimpah.

Lantas, apa saja varietas mangga lokal yang cocok untuk ditanam? Varietas unggul pertama datang dari mangga manalagi.

Jenis ini termasuk varietas unggul yang dikembangkan oleh masyarakat di tanah air. Tepatnya dikembangkan di Situbondo, Jawa Timur.

Varietas ini pun menempati posisi teratas sebagai komoditi unggulan dari petani di Indonesia. Dan Namanya pun sudah tersohor di penjuru tanah air.

Mengenai kelezatannya pun tiada duanya. Rasanya manis dengan tekstur buah yang berserat. Dagingnya pun tebal sehingga membuat pecinta buah sangat menggandrunginya.

Varietas unggul kedua yang pantas untuk dibudidayakan adalah mangga harumanis. Ini pun varietas lokal yang paling banyak peminatnya.

Kelebihannya terletak pada aroma dan rasanya. Mangga ini beraroma harum. Sementara rasanya sangat manis.

Daging buah tebal dengan tekstur yang lembut. Ketika dipelihara dengan baik, buahnya bisa mencapai berat sekitar 500 gram.

Untuk urusan harga, mangga harumanis terbilang cukup mahal. Baik sebelum musim panen tiba atau sudah tiba.

Jika Anda ingin membudidayakan pohon mangga terbaik untuk kebutuhan komersil, dua varietas ini bisa diandalkan. Terlebih pohon ini sangat cocok dengan lahan di tanah air.